Tips Motivasi

Anti Stres *Metode Spiritual Motivasi Diri & Manajemen Emosi ^ Pencerahan #mindfulness #nonduality

5 Tips Meningkatkan Motivasi bag. 1

Berikut adalah beberapa tips motivasi yang umum dan akan saya bahas secara lebih detail pada tulisan-tulisan berikutnya:

1. Tetapkan tujuan yang jelas untuk setiap jangka waktu; harian, mingguan, dan bulanan.

Minimal buat sasaran secara mingguan dan tulis daftar tugas/aktivitas apa yang akan diselesaikan besok.

2. Pecahkan beberapa sasaran menjadi tugas-tugas kecil yang penyelesaiannya lebih terukur dan yang bisa dikerjakan dalam waktu dekat.

Buat juga sistem reward kecil/sederhana jika telah menyelesaikan satu tugas kecil.

3.Berkomitmen. Cari teman, partner, grup/kelompok pendukung dan umumkan ke publik tujuan yang ingin dicapai.

Kalau perlu buat sanksi dan bersiap menerima hukuman publik jika terus menunda-nunda/gagal termotivasi.

4. Berpikir positif. Jangan mudah menyerah dan tetap optimis.

Cari sudut pandang yang setengah penuh daripada setengah kosong. Perbanyak bersyukur daripada mengeluh. Awasi pikiran dengan seksama dan jagalah hati 🙂

5. Ingatlah selalu alasan utama dalam melakukan pekerjaan apapun. Luangkan waktu untuk memikirkannya, menuliskannya, menggambarkannya diposter dan mencetak kartunya untuk dikantongi dan dilihat sepanjang hari.

Bersambung ke bagian 2

Iklan

Resolusi Tahun 2012

Selamat datang di blog 100motivasi dan tulisan saya yang pertama di tahun 2012 ini.

Pada tahun ini saya akan membuat resolusi untuk menuliskan beragam tips motivasi di blog saya ini. Sebenarnya resolusi saja tidak cukup, kita harus membuat tema untuk sepanjang tahun yang mendukung resolusinya.

Dan tema lebih fleksibel dan tidak terbatas. Tidak seperti resolusi yang bisa terbatas pada beberapa pencapaian target saja. Contohnya: jika resolusi saya adalah menurunkan berat badan, maka temanya adalah bergaya hidup sehat dengan olahraga dan diet yang seimbang.

Tema bisa lebih kuat dari resolusi karena sifatnya yang menyatu dengan kebiasaan, tidak sekedar tujuan saja. Maka, dengan tulisan perdana ini saya tetapkan tema untuk tahun 2012 ialah: membantu sesama dengan berbagi ilmu.

Terima kasih dan salam bahagia…

%d blogger menyukai ini: