Amor Fati

by @rezawismail

Ahmad Albar (duo kribo 1970) pernah menyanyikan lagu :

Dunia panggung sandiwara..

William Shakespeare menuliskan :

"All the world’s a stage, And all the men and women merely players; They have their exits and their entrances,…"

~As You Like It, Act II, Scene VII

Juga ada beberapa Firman Allah SWT :

"Sesungguhnya kehidupan dunia hanyalah permainan dan SENDA GURAU.

Dan jika kamu beriman serta bertakwa, Allah akan memberikan pahala kepadamu dan Dia tidak akan meminta harta-hartamu."

(Surah Muhammad ayat 36)

Dan..

"Dan tiadalah kehidupan dunia ini melainkan SENDA GURAU dan main-main.

Dan sesungguhnya akhirat itulah yang sebenarnya kehidupan, kalau mereka mengetahui."

(Surah Al-Ankabut ayat 64)

Dan..

"Dan tiadalah kehidupan dunia ini, selain dari main-main dan SENDA GURAU belaka.

Dan sungguh kampung akhirat itu lebih baik bagi orang-orang yang bertakwa.

Maka tidakkah kamu memahaminya?"

(Surah Al-An’Am ayat 32)

Sudah paham?

Iklan